Samarinda (ANTARA News) - Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Samarinda, Kalimantan Timur, menggelar empat kali pasar murah selama Ramadhan 1435 Hijriah.

Sekretaris Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Samarinda M. Subhan di Samarinda, Rabu (16/7), mengatakan pasar murah sebagai upaya memenuhi kebutuhan warga selama Ramadhan itu, akan mulai digelar di halaman Lapangan KNPI, Kelurahan Sungai Pinang Dalam pada Kamis (17/7).

"Untuk itu, kami mengimbau bagi warga yang berada di wilayah Kelurahan Sungai Pinang Dalam agar bisa memanfaatkan keberadaan pasar murah yang diadakan selama sehari tersebut untuk berbelanja kebutuhan pokok dengan harga terjangkau," katanya.

Pelaksanaan pasar murah yang kedua, katanya, di Lapangan Perseka, Kelurahan Cendana pada Senin (21/7), kemudian pada Selasa (22/7) di Lapangan Bengkuring Kelurahan Sempaja Utara, dan terakhir di Lapangan Gerilya, Kelurahan Sungai Pinang Dalam pada Rabu (23/7).

"Penempatan empat lokasi ini sendiri karena kami anggap tidak terjangkau oleh pasar murah yang dilaksanakan Disperindag Provinsi Kaltim yang juga menggelar pasar murah pada 23 lokasi. Sehingga empat wilayah tersebut menjadi prioritas Disperindag Kota Samarinda agar seluruh masyarakat dapat merasakan pasar murah itu," kata Subhan.

Ia mengatakan penyelenggaraan pasar murah melibatkan distributor berbagai kebutuhan pokok di Kota Samarinda.

"Jadi, selama bulan suci Ramadhan, kami akan menggelar empat kali pasar murah di tempat yang berbeda. Tujuannya untuk menjaga stabilitas harga kebutuhan bahan pokok selama Ramadhan dan menjelang Idul Fitri," katanya.

Ia mengatakan pasar murah sebagai bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat.

"Untuk itu kami menggandeng para distributor yang maksudnya sebagai bentuk perhatian Pemerintah Kota Samarinda kepada masyarakat untuk memberikan harga yang lebih murah dari harga pasar," katanya.

Dengan harga yang terjangkau, katanya, setidaknya dapat mengurangi beban masyarakat, terutama ibu rumah tangga dalam memenuhi kebutuhan selama Ramadhan.

"Jadi terhitung besok (17/7), kami membuka kesempatan kepada masyarakat untuk bisa berbelanja di pasar murah yang akan mulai beroperasi pada siang hingga sore," ujar Subhan.

(A053/M029)

Pewarta: Amirullah
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2014