Bandung (ANTARA News) - Jalur selatan Jabar lintas Jalan raya Cicalengka-Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat terlihat lancar pada Senin pukul 09.00 WIB.

Jalan Cagak Nagreg menuju Garut atau menuju Limbangan tampak lengang. Arus kendaraan yang melintasi jalur itu diwarnai lalu lalang pengendara lokal yang hendak bersilaturahmi ke rumah sanak saudaranya maupun mendatangi pemakaman untuk berziarah.

Pengendara sepeda motor warga Cicalengka, Dani mengatakan hari pertama Lebaran diisi dengan waktu bersilaturahmi ke rumah orang tua, dan saudara, selanjutnya berziarah.

"Seperti tahun-tahun lalu kami sekeluarga datang ke rumah saudara dan orang tua," kata Dani.

Menurut dia, jalur Cicalengka setiap pagi hari pertama lebaran situasi jalan selalu lancar. Arus kendaraan mulai tampak ramai bahkan padat menjelang siang.

"Kalau pagi memang kosong, tapi biasanya menjelang siang jalan di Cicalengka mulai padat, banyak kendaraan menuju arah timur," katanya.

Kepala Polres Bandung AKBP Jamaludin, mengatakan hari pertama Lebaran sejumlah anggota sepanjang jalur selatan Jabar disiagakan untuk melakukan pengamanan jalan

Anggota yang disiagakan, kata Jamaludin, diantaranya di pos pengamanan Cileunyi, Parakan Muncang, Nagrog, perlintasan rel Kereta Api di Nagreg, dan Jalan Cagak Nagreg.

"Anggota belum digeser (pindah) pengamanannya, masih disiagakan untuk pengamanan arus mudik," kata Jamaludin.

Pewarta: Feri Purnama
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2014