... khusus Lebaran sih yang pasti kupat tahu kalau saya. Itu makanan khas Magelang soalnya... "
Jakarta (ANTARA News) - Ada yang berbeda dari kegiatan Idul Fitri pebasket Tim Nasional Bola Basket, Galank Gunawan, tahun ini, pasalnya ia baru memulai rute silaturahmi rutin pada Lebaran hari kedua.

"Kemarin seharian lebih banyak keliling di keluarga kakak ipar, di Yogyakarta, jadi hari ini baru mulai keliling di Magelang," kata Galank, kepada www.antaranews.com saat dihubungi dari Jakarta, Selasa.

Galank mengaku, biasanya di setiap perayaan Hari Raya Idul Fitri, rute utamanya berkeliling ke keluarga dari pihak ibu di Magelang, Jawa Tengah.

"Baru tahun ini saja berbeda," kata pemuncak klasemen perolehan rebound Liga Bola Basket Nasional (NBL) Indonesia 2013/2014 itu.

Sebagaimana terjadi pada keluarga lain di Indonesia, berkeliling bersilaturahmi ke rumah-rumah sanak-saudara menjadi menu utama untuk menghabiskan musim libur lebaran bagi keluarga Galank.

Untuk melengkapi menu silaturahmi berkeliling Magelang pada Lebaran kali ini, Galank mengaku ia wajib menyantap kupat tahu.

"Kuliner khusus Lebaran sih yang pasti kupat tahu kalau saya. Itu makanan khas Magelang soalnya," ujar pengoleksi rata-rata 12,80 rebound per pertandingan (RPG) itu.

Selepas menu silaturahmi usai, menurut pebasket yang memperkuat Garuda Kukar Bandung itu, ia dan keluarganya biasanya menyempatkan untuk berkunjung ke obyek-obyek wisata di Yogyakarta atau Jawa Tengah.

"Kalau sudah selesai silaturahmi nanti paling main-main ke tempat wisata. Biasanya sih ke Pantai Parangtritis atau Pantai Indrayanti," ujar pebasket yang didapuk sebagai Devensive Player of the Year  sekaligus Top Rebound dengan 10,24 PPG pada NBL Indonesia 2012/2013 kala masih berseragam Satria Muda Britama Jakarta itu.

Pewarta: Gilang Galiarta
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2014