Jakarta (ANTARA News) - Asuransi Astra bersama beberapa perusahaan otomotif Grup Astra bekerjasama menemani perjalanan mudik masyarakat dengan mendirikan Pos Siaga Astra di 10 titik lokasi di sepanjang jalur mudik Jawa – Bali.

Dalam layanan mudik yang dibuka mulai 22 Juni hingga 1 Juli 2017 ini, Asuransi Astra menyediakan 27 unit layanan darurat Emergency Roadside Assistance Garda Siaga secara cuma-cuma dan layanan call center Garda Akses 1500112 yang dapat diakses setiap hari selama 24 jam.

Sebagai mitra selama berkendara, pemudik juga dapat menggunakan aplikasi Garda Mobile Otocare yang mampu memberikan informasi terkait lokasi pom bensin, rumah sakit, hingga kantor polisi terdekat atau berkunjung ke Garda Center terdekat yang tetap buka selama periode mudik berlangsung.

Selain itu, Asuransi Astra juga membagikan 2.000 unit perlindungan Asuransi Mikro "Warisanku" bagi pemudik yang singgah di Pos Siaga Astra dan 3.000 unit perlindungan Asuransi Personal Accident bagi pemudik yang mengikuti program Mudik Bareng Honda yang diadakan oleh PT. Astra Honda Motor.

"Sebelum memulai perjalanan jarak jauh, pastikan Anda sudah cukup istirahat dan tidak dalam keadaan sakit. Hal ini akan mempengaruhi tingkat konsentrasi Anda saat mengemudi di jalan raya," tulis Asuransi Astra dalam keterangan tertulisnya.

Asuransi Astra juga mengimbau pemudik untuk memeriksa kondisi kendaraan sebelum digunakan untuk perjalanan jauh, mulai dari oli mesin, air radiator dan air reservoir, filter dan selang bensin, putaran kipas pendingin, timing belt, penyaring udara, aki, ban, rem, lampu, hingga wiper kaca.

(Presiden Direktur Astra International, Prijono Sugiarto melepas keberangkatan salah satu unit Emergency Roadside Assistance Garda Siaga Asuransi Astra saat Kick Off Astra Holiday Campaign, Kamis (22/06))

Pewarta: Try Reza Essra
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2017