Manchester (ANTARA News) - Owen Hargreaves ingin berbicara dengan pelatih Manchester United (MU) setelah tidak dimasukkan dalam skuad MU dan tim nasional Inggris.

The Sun melaporkan, Hargreaves ingin tahu sejauh mana campur tangan Ferguson atas keputusan pelatih Inggris, Fabio Capello yang tidak memasukkan namanya dalam daftar skuad sementara Inggris. Juga, kenapa dia tidak diberi tempat dalam pertandingan terakhir MU di Liga Inggris melawan Stoke.

Dia menjadi pemain cadangan dalam pertandingan melawan Sunderland, meski hanya bermain selama satu menit. Hargreaves meninggalkan Old Trafford 50 menit sebelum pertandingan melawan Stoke berlangsung setelah mengetahui dirinya tidak masuk daftar pemain.

Mantan gelandang Bayern Munchen itu bermain 42 kali bagi Inggris dan baru bermain 25 kali bagi MU sejak bergabung pada Mei 2007. Dia berharap dimainkan oleh Ferguson, untuk membuktikan kepada Capello bahwa dia sudah bugar.

Capello, sebelumnya ingin memasukkan nama Hargreaves dalam skuad. Namun, setelah berbicara dengan Ferguson dalam acara makan malam Asosiasi Manajer Liga Inggris di London, dia berubah pikiran.

Ferguson memberitahu Capello bahwa Hargreaves masih jauh dari penampilan terbaiknya. Hari berikutnya, Capello mencoret Hargreaves dan memasukkan Gareth Barry yang masih cedera pergelangan kaki.

"Owen belum banyak bermain. Anda tidak mungkin memilih dia. Ini jujur," kata Ferguson.

Awal musim ini, Ferguson berang karena Hargreaves tampak lebih ingin bermain bagi Inggris daripada bagi MU.

"Hargreaves berutang pada kami saat ini. Dia harus memikirkan klubnya bukan negaranya," kata pelatih asal Skotlandia itu.

Hargreaves pernah dipilih sebagai pemain terbaik Inggris di Piala Dunia (PD) 2006. Pemain kelahiran Kanada itu, menjadi satu-satunya pemain Inggris yang berhasil menendang penalti dalam adu penalti perempat final PD 2006 melawan Portugal. Meski Inggris kalah, Hargreaves terpilih sebagai "Man of the Match" dalam pertandingan itu.
(ENY/A024) 

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010