"Dari data pergerakan penumpang itu mulai terlihat dari masa angkutan lebaran. Mulai tanggal 20 April itu penumpang sudah rata-rata 100 ribu 105 (ribu), 103 (ribu) masih fluktuatif tetapi mulai kemarin tanggal 26 (April) sudah terus naik 105 (ribu), 123 (ribu)," kata dia saat dikonfirmasi pada Jumat.
Ia mengatakan sebelum masa angkutan lebaran, rata-rata jumlah penumpang di Bandara Soetta sekitar 80.000 sampai 90.000 orang.
Baca juga: 137.000 penumpang diprediksi akan berangkat-tiba di Bandara Soetta
"Memang biasanya kan rata-rata di Cengkareng (Bandara Soetta) itu 80.000-90.000 untuk penumpangnya," ucap Holik.
Lebih lanjut, ia juga mengatakan puncak arus mudik di Bandara Soetta sudah terjadi sejak 28 April 2022.
Pada H-4 atau 28 April 2022, tercatat sekitar 136 ribu penumpang yang berangkat dan tiba di Bandara Soetta. Sedangkan pada H-3, sebanyak 137 ribu penumpang diprediksi akan berangkat dan tiba di bandara tersebut.
"Sekarang prediksi hampir 137 (ribu). realisasinya belum bisa dilihat ya karena kan belum selesai hari ini," ujar Holik.
Baca juga: Bandara Soetta perkirakan 749 penerbangan Selasa ini
Baca juga: Polres Bandara Soetta siagakan lima posko mudik Lebaran
Pewarta: Benardy Ferdiansyah
Editor: Joko Susilo
Copyright © ANTARA 2022