Tanjungpinang (ANTARA) - Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), melayani orang 1.466 penumpang sejak H+1 hingga H+3 Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah.

Kepala Operasional dan Pelayanan Bandara RHF Tanjungpinang, Rudi Sudrajad, mengatakan jumlah penumpang didominasi kedatangan dari Jakarta ke Tanjungpinang.

"Pergerakan penumpang selama tiga hari Lebaran masih didominasi rute penerbangan Tanjungpinang-Jakarta atau sebaliknya," kata Rudi Sudrajad di Tanjungpinang, Senin (24/4).

Ia memprediksi puncak arus balik mudik tahun ini terjadi pada Senin 25 April 2023, karena bertepatan dengan hari terakhir libur Lebaran Idul Fitri bagi pegawai swasta, BUMN hingga ASN.

"Untuk besok, maskapai yang beroperasi ada Batik Air, Citilink dan Susi Air," ungkapnya.

Lanjutnya menyampaikan untuk mudik tahun ini, jumlah penumpang pesawat di Bandara RHF mulai H-10 sampai dengan H+10 lebaran diperkirakan sebanyak 16.695 orang.

Selama lebaran, pihaknya menyiapkan empat pesawat untuk mengangkut pemudik, yaitu Garuda Indonesia, Batik Air, Citilink, dan Susi Air.

Jadwal keberangkatan Garuda Indonesia pada setiap hari Rabu dan Kamis, Batik Air setiap hari, Citilink setiap hari, dan Susi Air setiap hari Selasa dan Kamis.

Rute penerbangan bandara RHF, sambungnya, masih di dominasi tujuan Tanjungpinang-Jakarta yang dilayani oleh maskapai Garuda, Batik Air, dan Citilink.

"Khusus untuk Susi Air, melayani rute penerbangan antarpulau di Kepri. Meliputi Kabupaten Lingga, Pulau Tambelan di Kabupaten Lingga, dan Letung di Kabupaten Natuna," demikian Rudi Sudrajad.
 

Pewarta: Ogen
Editor: Nurul Aulia Badar
Copyright © ANTARA 2023