upaya yang dilakukan yaitu meningkatkan layanan transaksi dengan menambah petugas transaksiSemarang (ANTARA) - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menyiagakan pelayanan operasional Jalan Tol Palimanan - Kanci (Palikanci) saat libur Lebaran 2024 untuk meningkatkan kelancaran lalu lintas terkait masih tingginya aktivitas silaturahmi dan wisata di Cirebon.
"Daerah wisata favorit di Cirebon mudah di akses dari arah Jakarta dan Semarang melalui Gerbang Tol (GT) Ciperna Barat dan GT Ciperna Timur Jalan Tol Palikanci," kata VP Corporate Secretary and Legal PT Jasamarga Transjawa Tol Ria Marlinda Paallo dalam keterangan tertulis di Semarang, Sabtu.
Ia mengatakan destinasi wisata yang ada di sekitar Cirebon dan Kuningan dapat diakses menggunakan layanan tol seperti tempat wisata Woodland, Pantai Kejawanan, Kampung Sabin, wisata alam Linggarjati, Palutungan, Curug Putri, dan lainnya.
Pada periode libur Lebaran 2024, terpantau terjadi peningkatan volume lalu lintas kendaraan di GT Ciperna Barat dan GT Ciperna Timur sebanyak 16.390 kendaraan melalui GT Ciperna Barat atau meningkat 116,3 persen dari lalu lintas normal 7.577 kendaraan.
Sedangkan di GT Ciperna Timur, sebanyak 4.464 kendaraan melintas naik 31,1 persen dari lalu lintas normal 3.405 kendaraan.
Ia mengatakan untuk memperlancar akses menuju destinasi wisata sekitar Cirebon dan Kuningan pada periode libur Lebaran 2024, PT Jasamarga Transjawa Tol terus mengoptimalkan layanan jalan tol di wilayah Cirebon.
Menurut dia upaya yang dilakukan yaitu meningkatkan layanan transaksi dengan menambah petugas transaksi on call untuk membantu tapping kartu elektronik dan mengoperasikan pembaca kartu bergerak (mobile reader).
Selain itu, juga disiapkan dua unit alat top up tunai portabel dengan mesin EDC, serta mengoperasikan satu buah gardu yang bisa dioperasikan dari dua arah (reversible) di GT Ciperna Barat.
Pada bidang layanan lalu lintas melakukan koordinasi dengan PJR dan kepolisian wilayah dalam hal pengaturan lalu lintas di jalur tol maupun di jalan arteri agar lalu lintas lancar.
Kemudian memasang kerucut lalu lintas (traffic cone) dari GT Ciperna Barat sampai ke lampu lalu lintas jalan arteri, menambah petugas on call pengamanan dan perambuan yang berkoordinasi dengan Kepolisian wilayah untuk mengatur lalu lintas di lampu lalu lintas, mengaktifkan lampu lalu lintas di Jalan Arteri Ciperna, dan menyediakan pesan bergerak atau Variable Message Sign (VMS) Mobile.
PT JTT telah mengantisipasi lonjakan volume lalu lintas kendaraan yang akan terjadi pada periode libur Lebaran 2024 dengan menambah kapasitas satu lajur di KM 210 sampai dengan KM 208 sepanjang dua kilometer.
"Kami juga menyiagakan petugas tim penambal aspal (patching), tim pemelihara ruang milik jalan (rumija), dan tim drainase, serta tim siaga longsor dan genangan, menyediakan aspal dingin (coldmix), dan menyediakan pompa alkon," kata dia.
Pada bidang layanan rest area, PT JTT menyediakan posko pelayanan Kepolisian dan posko kesehatan, menyediakan rest area alternatif di area Kantor Palikanci, serta menyediakan tempat makan/tenant, tempat ibadah, toilet, SPBU,SPKLU, ruang laktasi dan bengkel.
"Kami terus berupaya menjaga keamanan dan keselamatan pengguna jalan dan terus berkomitmen untuk selalu menjaga kondisi jalan tol sesuai dengan Standar Pelayanan Minimal Jalan Tol demi mewujudkan mudik bertemakan "Ceria Penuh Makna" pada periode libur Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah," kata dia.
Baca juga: Petugas sterilisasi jalur GT Kalikangkung- Jakarta jelang "one way"
Baca juga: Polisi: Arus lalin GT Kalikangkung menuju Jakarta mulai meningkat
Baca juga: Polisi berlakukan sistem satu arah Tol Kalikangkung- Cipali hari ini
Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2024