"Semoga bingkisan lebaran ini dapat bermanfaat bagi prajurit TNI dan PNS, serta keluarga, sehingga seluruh anggota merasa terbantu dan dapat berlebaran bersama keluarga," kata Fadhilah, dalam sambutannya ketika memberikan paket lebaran kepada prajurit dan PNS di Makodam I/BB, Medan, Rabu (29/5).
Bulan Ramadhan ini, menurut dia, bulan penuh berkah, dan harus melakukan perbuatan baik yang dapat bermanfaat bagi orang lain dengan memperbanyak sedekah.
"Sebagai manusia kita harus selalu bersyukur kepada Allah SWT atas rejeki yang telah diberikan.Karena dengan bersyukur maka Allah SWT akan menambah barokah kepada kita semua," ujar Fadhilah.
Ia menyebutkan, terkait dengan pelaksanaan cuti pada lebaran pada tahun ini, dan pimpinan telah memberikan cuti lebaran.
Sehubungan dengan itu, taati aturan selama cuti, utamakan faktor keamanan selama melaksanakan cuti.Dan jangan sampai terlambat pada saat kembali cuti.
"Selain itu, hati-hati dalam membawa kendaraan," kata jenderal bintang dua itu.
Hadir dalam acara itu, Kasdam I/BB Brigjen TNI Hassanudin, Irdam I/BB, Kapoksahli Pangdam I/BB, LO TNI AK, AU DAM I/BB, para Asisten Kasdam I/BB dan Para Kabalakdam I/BB.
Pewarta: Munawar Mandailing
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2019