menggunakan travel atau bus, biaya yang dikeluarkan kurang lebih sama dengan menyewa satu mobil
Palangka Raya (ANTARA) - Pemilik jasa rental atau penyewaan mobil di Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah mendekati  Idul Fitri 1440 Hijriah ramai peminat.

Nur Hidayat, pemilik jasa penyewaan mobil, di Palangka Raya, Senin mengatakan seluruh mobil yang disewakannya, yakni 20 unit, telah di-booking untuk dipakai mudik, bahkan sebagian lainnya  telah dibawa pelanggan.

"Kebanyakan pelanggan menyewa untuk digunakan pulang kampung. Ada yang menyewa selama lima hari ada juga yang tujuh hari. Rata-rata sewa sejak H-1 tetapi sebagian lainnya sudah sejak H-2 Lebaran," kata bapak satu anak itu.

Saat ini penyewaan mobilnya menerapkan sistem paket dengan hitungan lima hingga tujuh hari. Hal ini disebut lebih murah dibanding   sistem sewa harian.

Dhani, pemilik rental mobil di Palangka Raya lainnya mengungkapkan, seperti tahun-tahun sebelumnya, pemasukan bisnis jasa penyewaan mobil memasuki Libur Lebaran cukup lumayan.

"Apalagi   penyewa bisa meminjam rata-rata minimal lima hari sampai seminggu, sudah pasti pendapatan jauh berbeda dari hari-hari biasanya, yang rata-rata hanya  satu sampai tiga hari sekali sewa," katanya.

Dia menerangkan besaran tarif penyewaan tergantung dari jenis mobil dan lama sewa. Namun rata-rata satu mobil dikenakan harga sewa antara Rp450 ribu sampai Rp600 ribu per hari tergantung jenis mobil.

"Dari kebanyakan penyewa, mobil yang paling dicari ialah Avanza dan sejenisnya karena selain harga sewa yang cukup murah, biaya bensin juga murah. Selain itu mobil jenis ini digemari pelanggan karena mampu banyak membawa barang bawaan pemudik," katanya.

Safirudin warga Jalan Jati, Palangka Raya, mengatakan bahwa untuk menyewa mobil memang sudah dipersiapkan jauh-jauh hari sebelumnya, agar bisa mendapatkan mobil yang sesuai kebutuhan baik dari kapasitas hingga biaya.

Dia mengatakan bahwa sejak dua minggu menjelang Idul Fitri, dirinya telah memesan kepada pihak jasa penyewaan mobil, agar bisa disiapkan satu mobil yang sesuai.

"Saya menyewa mobil untuk satu minggu, khusus membawa istri dan dua anak serta dua keponakan untuk merayakan lebaran di Buntok dan besok kami akan berangkat mudik," katanya.

Ia menambahkan, kalau menggunakan jasa angkutan trevel atau bus, menurutnya dana yang dikeluarkan kurang lebih sama dengan menyewa satu mobil.

"Total keluarga saya ada enam orang, jika Rp150 ribu per orang setiap kursi travel, biayanya total pembelian tiketnya juga lumayan. Makanya saya pilih sewa sehingga nanti saat di kampung kita juga lebih mudah saat akan bepergian," katanya.


Baca juga: Permintaan kendaraan sewa di Palembang meningkat jelang Lebaran
Baca juga: Kiat mudik pakai mobil sewa, perhatikan tiga hal ini
 

Pewarta: Rendhik Andika
Editor: Dewanti Lestari
Copyright © ANTARA 2019