Berdasarkan situs Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Kementerian Agama yang dilihat pada Senin dini hari, waktu Imsak paling akhir berada di wilayah Kabupaten Kepulauan Seribu dan Jakarta Barat, yaitu pukul 04.28 WIB.
Selain itu, mayoritas waktu Subuh di DKI Jakarta pada pukul 04.37 WIB. Kecuali di Jakarta Barat dan Kepulauan Seribu, waktu Subuh pukul 04.38 WIB.
Adapun waktu berbuka puasa/Maghrib dominan di wilayah DKI Jakarta pada pukul 17.53 WIB, sedangkan Kepulauan Seribu mulai berbuka puasa/Maghrib pada pukul 17.55 WIB.
Adapun waktu berbuka puasa di Jakarta Timur pukul 17.52 WIB atau satu menit lebih awal dari wilayah Jakarta lainnya dan tiga menit lebih awal dari waktu berbuka puasa di Kepulauan Seribu.
Antaranews.com juga menyediakan informasi jadwal imsak dan berbuka puasa setiap harinya hingga akhir Ramadhan.
Baca juga: Satpol PP DKI Jakarta mulai patroli malam hari pada Ramadhan 2021
Baca juga: Disparekraf DKI terbitkan aturan jam operasional restoran
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jakarta Barat bisa dilihat dengan klik Jadwal Imsak Ramadan 2021-Jakarta Barat.
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jakarta Timur bisa dilihat dengan klik Jadwal Imsak Ramadan 2021 - Jakarta Timur.
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jakarta Pusat bisa dilihat dengan klik Jadwal Imsak Ramadan 2021 - Jakarta Pusat.
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jakarta Selatan bisa dilihat dengan klik Jadwal Imsak Ramadan 2021 - Jakarta Selatan.
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Jakarta Utara bisa dilihat dengan klik Jadwal Imsak Ramadan 2021 - Jakarta Utara.
Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2021