"Tetaplah disiplin prokes saat perayaan bersama keluarga dan komunitas masyarakat," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulut dr Debie KR Kalalo MSCPH di Manado, Selasa.
Baca juga: Dokter: Silaturahim saat mudik tetap perhatikan protokol kesehatan
Dia juga berharap masyarakat segera melakukan vaksinasi COVID-19 dengan dosis lengkap dan booster jika sudah memenuhi kriteria di setiap pos pelayanan kesehatan yang tersedia.
"Taatilah seluruh aturan yang telah dikeluarkan pemerintah bagi pelaku perjalanan mudik dan arus balik agar lancar tiba di tujuan," katanya.
Dia menambahkan bahwa kesadaran individu dan komunitas masyarakat untuk taat dan disiplin menerapkan prokes dengan tujuan menjaga diri, menjaga keluarga, dan menjaga sesama.
Baca juga: Bupati ingatkan warga taat protokol kesehatan saat bertandang
"Langkah ini merupakan hal mendasar dalam perubahan perilaku hidup bersih dan sehat di masa pandemi COVID-19," katanya.
Dia mengatakan, pemerintah kabupaten dan kota setiap hari terus melakukan pengetesan COVID-19 menggunakan "Rapid Diagnostic Test Antigen" (RDT-Ag).
Total ada sebanyak 378 orang yang diambil sampel, dan empat di antaranya dilaporkan terkonfirmasi positif.
Baca juga: Bupati Deliserdang imbau masyarakat tetap terapkan prokes
Empat sampel RTD-Ag yang dilaporkan positif COVID-19 tersebut berasal dari Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (satu orang) dan Kota Kotamobagu (tiga orang).
Pewarta: Karel Alexander Polakitan
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2022