Luar biasa penampilan tim Uber Indonesia. Secara keseluruhan sangat membanggakanChengdu, China (ANTARA) - Manajaer tim sekaligus Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Ricky Soebagdja mengatakan sangat bangga dengan perjuangan tim bulu tangkis putri Indonesia sehingga bisa lolos ke babak semifinal Piala Uber 2024.
Skuad putri Indonesia menang 3-0 atas Thailand pada partai perempat final ketat, yang digelar di Chengdu Hi Tech Zone Sports Center Gymnasium, Chengdu, China, Jumat.
Adapun kemenangan pertama diamankan oleh Gregoria Mariska Tunjung atas Ratchanok Inanton dengan skor 22-20, 21-18. Ganda putra Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti menyusul dengan kemenangan 21-17, 21-14 atas Jongkolphan Kitiharakhul/Rawinda Prajongjai.
Baca juga: Jaga asa ke semifinal, Gregoria buka kemenangan atas Thailand
Di partai ketiga, Ester Nurumi Tri Wardoyo secara dramatis memenangkan laga rubber game sengit atas Supanida Katethong dengan skor 19-21, 21-19, 21-19.
“Luar biasa penampilan tim Uber Indonesia. Secara keseluruhan sangat membanggakan bagaimana Gregoria, Apri/Fadia dan Ester jatuh bangun berjuang di lapangan,” kata Ricky saat ditemui di arena.
“Gregoria menjadi kunci sebagai pembuka jalan. Apri/Fadia menunjukkan kesiapannya dalam bertanding. Dan Ester dengan mental yang benar-benar kuat, ketika stamina sudah terkuras, tinggal bergelut dengan dirinya sendiri dan itu bisa ia lewati,” ujarnya menambahkan.
Baca juga: Semakin dekat dengan semifinal, Apri/Fadia tambah poin untuk Indonesia
Selanjutnya: Peraih medali emas Olimpiade
Pewarta: Arnidhya Nur Zhafira
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2024