Ini merupakan gelombang kedua rombongan mudik gratis bareng BUMN yang diberangkatkan dari Pelabuhan Sampit. Kamis (30/5) pagi, sebanyak 500 peserta mudik gratis bareng BUMN yang difasilitasi PT Jasa Raharja diberangkatkan dari Pelabuhan Sampit menuju
Sampit (ANTARA) - Sebanyak 744 penumpang yang merupakan peserta mudik gratis bareng BUMN diberangkatkan dari Pelabuhan Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, menggunakan KM Leuser menuju Semarang, Jawa Tengah.

"KM Leuser membawa 1.643 penumpang menuju Semarang, sebanyak 744 orang di antaranya adalah peserta mudik gratis BUMN yang terdiri dari peserta dari PT Pelindo III sebanyak 600 orang, Jasindo 100 orang dan Askrindo 44 orang," kata Kepala PT Pelni Cabang Sampit Agus Suprijatno di Pelabuhan Sampit, Jumat.

KM Leuser akan menempuh perjalanan sekitar 30 jam menuju Semarang. Proses pemberangkatan dari Pelabuhan Sampit berjalan lancar dan diharapkan tiba dengan selamat di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang.

Ini merupakan gelombang kedua rombongan mudik gratis bareng BUMN yang diberangkatkan dari Pelabuhan Sampit. Kamis (30/5) pagi, sebanyak 500 peserta mudik gratis bareng BUMN yang difasilitasi PT Jasa Raharja diberangkatkan dari Pelabuhan Sampit menuju Semarang menggunakan KM Egon.

Berdasarkan data yang diterima PT Pelni Cabang Sampit, total jumlah peserta program mudik gratis bareng BUMN melalui Pelabuhan Sampit pada musim mudik lebaran Idul Fitri 1440 Hijriah atau  2019 sebanyak 1.695 orang.

PT Pelni menyiapkan tiga kapal untuk mengangkut peserta mudik gratis dari Pelabuhan Sampit. Setelah KM Egon dan KM Leuser tujuan Semarang, satu kapal terakhir akan mengangkut pemudik gratis bareng BUMN yaitu KM Kelimutu yang akan berangkat Sabtu (1/6) menuju Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya.

Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kembali mengadakan mudik gratis Lebaran 2019. Tahun ini ada 104 BUMN yang mengikuti program mudik gratis, meningkat dibanding tahun sebelumnya yakni 64 BUMN.

Urusan teknis ditangani perusahaan BUMN yang menjadi penyelenggaranya, sedangkan PT Pelni menyiapkan dari armada angkutannya. PT Pelni sudah mengalokasikan 1.695 seat untuk program mudik gratis bareng BUMN tersebut.

"Peserta mudik gratis bergabung dengan penumpang umum yang juga berangkat menggunakan kapal tersebut. Sisanya besok naik KM Kelimutu tujuan Surabaya," tambah Agus.

Agus menginformasikan, masih ada ada tiga kapal mereka yang akan mengangkut pemudik dari Pelabuhan Sampit. Tiket jadwal keberangkatan Sabtu (1/6) sudah habis terjual, sedangkan yang tersisa hanya untuk keberangkatan Senin (3/6) dan Selasa (4/6) nanti.

Masyarakat yang ingin mudik diimbau segera membeli tiket mumpung masih tersedia. Jika terlambat, tiket akan habis karena hanya tersisa kurang 10 persen dari jumlah kursi.
Baca juga: Mudik Bareng BUMN 2019 pecahkan dua rekor MURI
Baca juga: Pelindo 1 berangkatkan 6.000 pemudik serentak di enam kota Sumatera

 

Pewarta: Kasriadi/Norjani
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2019