"Doa bersama digelar jamaah untuk mendoakan arwah leluhur, orang tua dan keluarga supaya mendapatkan keberkahan, ya terutama diberikan kesehatan, kemudahan ibadah dalam rangka menjalankan meraih pahala di bulan puasa Ramadhan,"ujar Alfian, salah satu
Biak (ANTARA) - Kalangan warga muslim dari berbagai masjid di Kabupaten Biak Numfor, Papua, menggelar tradisi tahunan mengirimkan doa bersama untuk arwah leluhur dan keluarga yang sudah meninggal dalam rangka menyambut bulan Ramadhan 1440 Hijriyah.

Kegiatan doa bersama dilakukan jamaah Masjid Almukminin, Masjid Al Ikhlas, Masjid Darussalam serta beberapa takmir masjid lain di kota Biak.

"Doa bersama digelar jamaah untuk mendoakan arwah leluhur, orang tua dan keluarga supaya mendapatkan keberkahan, ya terutama diberikan kesehatan, kemudahan ibadah dalam rangka menjalankan meraih pahala di bulan puasa Ramadhan,"ujar Alfian, salah satu jemaah masjid Biak.

Membaca doa bersama jelang Ramadhan yang masih terpelihara di warga perantauan dari Jawa, Sulawesi dan Sumatera selalu dilakukan turun temurun di kalangan warga muslim.

Acara tradisi berdoa bersama dilakukan warga muslim biasanya dilakukan pada akhir bulan Sya’ban atau H-7 sampai dengan satu hari menjelang bulan Ramadhan.

Selepas membaca doa dan tahlil dilanjutkan dengan tausyiah hingga diakhiri dengan acara makan bersama sekaligus silaturahmi antar jamaah masjid.

Imam Masjid Darussalam Biak Ustad Ali Bukhori mengakui kegiatan membaca doa menyambut bulan puasa Ramadhan merupakan bentuk rangkaian ibadah dilakukan umat muslim di Biak untuk mengirim doa kepada leluhur, keluarga dan orang tua yang telah tiada.

"Dengan membaca doa tidak hanya memperoleh ketenangan jiwa tetapi dapat memberikan keberkahan dalam keluarga dalam menyambut datangnya bulan suci Ramadhan yang penuh berkah, ampunan dan pahala berlipat ganda," katanya.

Sementara itu, puluhan jamaah Masjid Al Ikhlas Biak juga melakukan acara doa bersama dalam menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1440 H.

Tradisi doa bersama diawali dengan membaca Surat Alfatihah untuk arwah para leluhur dan sanak keluarga yang telah meninggal dunia.

Imam Masjid Alhafiz Mashudi memimpin doa bersama dan tahlil untuk mendapatkan keberkahan dalam menjalankan ibadah selama bulan puasa Ramadhan 1440 H.

Berdasarkan pantauan Antara selain berdoa bersama menjadi tradisi bersama jamaah masjid di Biak, juga melakukan ziarah kubur dan membersihkan masjid merupakan kegiatan rutin tahunan dilakukan jamaah masjid dalam menyambut datangnya bulan puasa Ramadhan.
 

Pewarta: Muhsidin
Editor: Ridwan Chaidir
Copyright © ANTARA 2019