ANTARA- Petugas Balai Karantina Pertanian Kelas II Cilegon, Rabu Petang (22/08), mengamankan ratusan kilogram madu hutan dan ratusan burung asal Sumatera, dari satu unit bus sesaat setelah bus tujuan Pekanbaru - Solo tiba di Dermaga I Pelabuhan Merak, KotaCilegon, Banten. Ratusan kilogram madu hutan juga ratusan burung yang rencananya akan diperjualbelikan di wilayah Jawa Tengah, yang disembunyikan di bagian bagasi bus terpaksa diamankan. Lantaran sang pemilik maupun sopir tak bisa menunjukan dokumen lalu lintas hewan maupun hasil pertanian, baik berupa dokumen kesehatan maupun dokumen dari karantina asal. (Susmiatun Hayati/Chairul Fajri/Saras Krisvianti)