ANTARA - Badan Nasional Penanggulangan Bencana memberikan pembaruan data korban bencana banjir bandang dan tanah longsor di wilayah Sumatra. Dalam konferensi pers di Jakarta, Sabtu (3/1), BNPB memaparkan sejumlah pencapaian sehingga jumlah pengungsi pun mengalami penurunan yang signifikan. (Aria Cindyara/Ibnu Zaki/Arif Prada/Rinto A Navis)