Pastikan negara kita memasuki bulan Ramadhan ini betul-betul memiliki kepastian stok pangan
Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menekankan kepada seluruh jajarannya untuk memastikan kecukupan stok pangan nasional saat bulan Ramadhan 1441 Hijriah di masa wabah Virus Corona baru atau COVID-19.

"Pastikan stok pangan cukup. Pastikan negara kita memasuki bulan Ramadhan ini betul-betul memiliki kepastian stok pangan," ujar Presiden Jokowi dalam pengantar Rapat Terbatas Laporan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, di Istana Merdeka, Jakarta, Senin.

Guna memastikan stok pangan cukup, Presiden Jokowi kembali memerintahkan jajarannya untuk memastikan distribusi logistik lancar dan tidak ada hambatan di lapangan.

Sebelumnya Presiden telah meminta kepala daerah memastikan tidak ada penutupan akses jalan di daerahnya pada masa pandemi COVID-19 ini untuk lalu lintas distribusi logistik.

Presiden Jokowi berulang kali telah menyampaikan kebijakan besar yang diambil kepala daerah harus dikonsultasikan kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 atau pemerintah pusat.

Dalam pengantar Rapat Terbatas itu Presiden juga menyampaikan ingin mengevaluasi kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang sudah diterapkan. Baca juga: Presiden Jokowi evaluasi penerapan PSBB

Presiden Jokowi mengapresiasi cara-cara konsultasi medis dengan pemanfaatan teknologi serta mengingatkan kembali pentingnya manajemen rumah sakit rujukan.

Baca juga: Legislator: Pastikan distribusi pangan tidak terhambat

Baca juga: Kementan akui karantina wilayah hambat distribusi pangan ke Jakarta


 

Pewarta: Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2020