Jakarta (ANTARA) - Platform untuk konten agama Islam, umma, meluncurkan serangkaian fitur baru untuk menunjang beribadah selama bulan Ramadhan.

"Kami berkomitmen untuk terus memperkaya umma supaya bisa terus mendukung ekosistem syiar di dunia digital," kata CEO umma, Indra Wiralaksmana, dalam jumpa pers virtual, Kamis.

umma baru saja membuat fitur audio untuk siaran podcast bernama uVoice, untuk memudahkan pendakwah memberikan ceramah di tengah aktivitas yang serba terbatas karena Ramadhan kali ini masih berada di situasi pandemi virus corona.

Baca juga: Bugar selama puasa dengan lima aplikasi ini

Baca juga: umma luncurkan fitur audio podcast, permudah pendakwah


Fitur uVoice ini juga untuk membantu pengguna mendapatkan siraman rohani dari para pendakwah, yang mungkin sebelumnya hanya bisa didapat ketika mengikuti kajian di masjid.

"Ilmu yang biasanya didapat dari pertemuan tatap muka, jadi, tetap bisa didapatkan dengan baik," kata Indra.

Pendakwah Ustadz Fikri Haikal MZ, yang juga membuat siaran podcast di umma, berpendapat semua medium bisa menjadi jalan untuk berdakwah, termasuk melalui platform digital dan media sosial.

Selain itu, di dalam fitur uVoice, umma menyediakan fitur Infaq untuk mendukung para kreator konten podcast tersebut.

Bertepatan dengan bulan Ramadhan ini, umma juga memperkenalkan fitur uGift untuk sedekah. Donasi yang terkumpul akan disalurkan melalui lembaga mitra mereka.

Sementara pada uForum, pengguna bisa berdiskusi dengan komunitas mengenai kaidah Islam dalam kehidupan sehari-hari.

Baca juga: Muslim Pro hadirkan fitur khatam Al Quran bersama saat Ramadhan

Baca juga: Mulai Ramadhan, Saudi beri izin umrah bagi jamaah yang sudah divaksin

Baca juga: Aminin, aplikasi rujukan digital beribadah Ramadhan

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021