Jika aktivitas positif ini banyak dan remaja terlibat maka akan mengurangi potensi tawuran
Jakarta (ANTARA) - Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan meminta agar remaja selalu dilibatkan dalam sejumlah kegiatan kemasyarakatan di sepanjang bulan suci Ramadhan 1445 Hijriah sehingga mereka tidak lari kepada kegiatan yang negatif.

"Jika aktivitas positif ini banyak dan remaja terlibat maka akan mengurangi potensi tawuran antar remaja dan kenakalan lainnya," kata Kombes Pol Gidion di Jakarta, Jumat malam.

Ia mengatakan telah menginstruksikan seluruh jajaran Polres Metro Jakarta Utara terutama di polsek-polsek untuk mengadakan kegiatan positif melibatkan remaja untuk mengisi bulan Ramadan.

"Mulai dari ikut terlibat dalam kegiatan shalat Tarawih dan memberikan nasihat di bulan Ramadhan serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga," kata dia.

Begitu juga dengan pengamanan di lingkungan masyarakat agar melibatkan anak muda sehingga mereka terbiasa diberikan tanggung jawab.

"Mereka akan merasa dihargai dan berada di lingkungan yang tepat untuk tumbuh dalam kehidupan masyarakat," kata dia.

Selain itu, Kombes Pol Gidion mengajak warga untuk memperkuat interaksi dan komunikasi satu dengan lainnya sebagai upaya mencegah terjadinya tindak kriminal di daerah mereka.

"Sosialisasi interaksi antar tetangga sangat penting dan menjadi kunci untuk menjaga situasi kamtibmas di suatu wilayah," kata dia.

Ia mengatakan penguatan struktur masyarakat dapat dilakukan dengan cara memberikan seluruh warga peran serta dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.

"Kita tidak bisa menghindar dari lingkungan tempat tinggal saat ini dan mari bawa energi positif dan jadikan semua keluarga sehingga semua bisa saling menjaga," kata dia.
Baca juga: Polisi libatkan masyarakat jaga keamanan lingkungan di Jakarta Utara
Baca juga: Polisi berikan layanan kesehatan petugas di TPU Budi Dharma
Baca juga: Polisi gerebek Kampung Bahari, puluhan orang positif gunakan sabu


 

Pewarta: Mario Sofia Nasution
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2024