Ramadhan

Operasi darat lanjutan Latma CARAT

  • Senin, 19 Desember 2022 21:23 WIB

Tank Amfibi BMP-3F melintasi lahan perkebunan di Pantai Banongan, Pusat Latihan Tempur (Puslatpur) Marinir 5, Situbondo, Jawa Timur, Senin (19/12/2022). Kendaraan tempur Marinir Indonesia-Amerika melaksanakan pergeseran dari daerah pendaratan menuju daerah operasi darat lanjutan (obsrat) pada Latihan Bersama (Latma) Coperation Afload Readiness And Training (CARAT). ANTARA FOTO/Budi Candra Setyahp.

Prajurit Korps Marinir TNI AL bersama United States Marines Corps (USMC) melakukan koordinasi penyelesaian sasaran dalam Operasi Daerah Hutan Berpenduduk (ODHB) di Wilayah Pesisir Pantai Banongan, Pusat Latihan Tempur (Puslatpur) Marinir 5 Baluran, Situbondo, Jawa Timur, Minggu (18/12/2022). Latihan bersama Marinir Indonesia-Amerika itu selain berbagi teknik dan taktik pertempuran juga untuk meningkatkan hubungan militer kedua negara. ANTARA FOTO/Budi Candra Setya/hp.

Prajurit Korps Marinir TNI AL bersama United States Marines Corps (USMC) melaksanakan Operasi Daerah Hutan Berpenduduk (ODHB) di Wilayah Pesisir Pantai Banongan, Pusat Latihan Tempur (Puslatpur) Marinir 5 Baluran, Situbondo, Jawa Timur, Minggu (18/12/2022). Latihan bersama Marinir Indonesia-Amerika itu selain berbagi teknik dan taktik pertempuran juga untuk meningkatkan hubungan militer kedua negara. ANTARA FOTO/Budi Candra Setya/hp.

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait