ANTARA - Tanjung Pandan mengalami deflasi sebesar 1,65 persen (month-to-month), setelah sebelumnya mengalami inflasi 1,12 persen (month-to-month). Deflasi tersebut merupakan deflasi terendah di seluruh Indonesia, yang dipengaruhi penurunan Indeks Harga Komoditas (IHK) bahan makanan seperti cabai, bawang merah dan angkutan udara. Hal tersebut diungkapkan Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bangka Belitung, Budi Widihartanto, usai membuka GNPIP di gedung BI Provinsi Babel, Senin (5/9). (Meriyanti/Arif Prada/Gracia Simanjuntak)